30 December 2014

Christmas holiday at Universal Studio Hollywood

Universal Studios Christmas holiday celebration centers on the holiday film 
"How the Grinch Stole Christmas"

The spectacular lighting of the one-of-a-kind, curved Seuss-ian tree
A picturesque evening snowfall
Decorations go up outside the gates and in the entry area and the rest of the park gets a light dusting of holiday theming.









 Visited date : 19 December 2014

14 December 2014

menyaksikan upacara PASOLA di Sumba




Bulan maret tepatnya tanggal 25 , 2014 ini, saya akhirnya bisa menyaksikan upacara Pasola.

Pasola  berasal dari kata “Sola” atau “Hola”, yang berarti sejenis lembing kayu yang dipakai untuk saling melempar dari atas kuda yang sedang dipacu kencang oleh dua kelompok yang berlawanan.
Jadi pasola berarti permainan ketangkasan saling melempar lembing kayu dari atas punggung kuda yang sedang dipacu kencang antara dua kelompok yang berlawanan.

Bertepat di desa Wainyapu, Sumba disinilah saya bersama teman teman melihat secara langsung upacara Pasola .

Jumlah penonton yang begitu banyak saling memberi support kepada team kesayangan mereka masing masing, dari anak kecil sampai kakek dan nenek tidak ketinggalan mereka berbondong bondong  ikut menyaksikan upacara tersebut , walaupun harus berjam jam berada di bawah terik matahari siang.



Semakin siang semakin seru upacara Pasola ini sepertinya membuat para penonton semakin memadati lapangan ke tengah tengah yang sebagai mana mestinya harus tetap dalam keadaan kosong untuk digunakan oleh para petarung kelompok, Saya tetap menjaga jarak tentu saja demi keamanan dan juga bisa leluasa mengabadikan permainan kedua kelompok yang bertarung.
Saran saya sih apabila ingin menyaksikan upacara Pasola tahun depan, sebaiknya siapkan baju lengan panjang karena panas matahari benar benar menyengat di bulan Maret , dan jangan lupa siapkan juga air minum yang banyak agar tidak dehidrasi.


















20 November 2014

Nusa Penida ku kan kembali




Seperti judul tersebut selalu ingin kembali ke sana, tahun 2014 ini sudah 2 kali saya mengunjungi Nusa Penida di bulan May dan Juni  kemarin.

Awalnya hanya bisa tergiur melihat photo keindahan Nusa Penida  dari internet, tetapi akhirnya saya dan suami memutuskan untuk berkunjung juga,

Boat yang kami tumpangi dimulai dari Sanur menuju Nusa Penida , perusahan dari angkutan tersebut adalah Maruti Express,

10 menit pertama mesin sempat mati di tengah laut , kurang lebih 2 menit lamanya ,tapi bagi saya itu adalah menit menit yang sangat menengangkan betapa tidak gelombang ombak 2-3 meter bersahut sahutan menghampiri boat yang kami tumpangi

Akhirnya setelah 2 kali mesin bermasalah dan kami pun tiba di Nusa Penida yang normalnya sekitar 30 menit ditempuh hari itu menjadi 45 menit . karena tiba nya sudah siang akhirnya kami hanya bisa mengunjungi satu tempat saja hari itu yaitu Crystal Bay yang tidak jauh dari tempat kami menginap di Namaste Hotel.







Di Crystal Bay selain masih sepi , pantainya juga bersih dan disinilah tempat yang terkenal untuk para penyelam bisa menyaksikan ikan Mola Mola pada bulan bulan tertentu di setiap tahun.

Selain bermain di tepi pantai seperti biasa,  saya tidak akan menyianyiakan kesempatan mengabadikan keindahan sunset dari tepi pantai ini.




Di hari Kedua kami memutuskan melakukan snorkeling untuk melihat dari dekat  ikan manta ray , untuk catatan saja bahwa tour ini juga membutuhkan keberanian karena tempat menyaksikan manta manta tersebut

hanya ada di dekat tebing tebing yang dilalui ombak yang cukup kuat,  jadi tidak boleh panik, karena arus yang di lawan cukup kuat apalagi hanya dalam keadaan snorkeling ,

Tetapi hari itu terbayar juga pengorbanan saya, sempat berada diantara manta manta yang berseliweran yang besarnya bisa mencapai 3 meter lebih adalah pengalaman yang luar biasa, saking senang  sudah lupa untuk di abadikan sebanyak banyaknya, malahan saya lebih banyak menyaksikan mereka bermain dan berkeliaran sana sini.







Sore hari nya kami mengunjugi Pasih Uug atau Pasih Uwug , lokasi untuk menjangkau tempat ini sungguh berat medannya, lebih banyak jalanan yang tidak beraspal dan berlubang yang harus dilalui, bener bener suatu perjuangan, jarak yang di tempuh bisa mencapai 40-60 menit dari hotel .





Tidak jauh dari Pasih Uug jangan lupa mampir juga ke Pasih Andus , disini juga tidak kalah indah pemandangan nya, sangat menarik bisa menyaksikan deburan ombak yang kuat menghantam karang karang di pinggir tebing .







Tempat berikut adalah Atuh beach atau pantai Atuh, ini adalah tempat yang pas untuk mengabadikan matahari terbit karena berada di sebelah timur Pulau Nusa Penida , kalau di lihat dari peta, posisi Atuh beach ini benar benar di ujung pulau ini,
jadi tidak heran kami harus berangkat pagi pagi buta dari jam 4 subuh menuju ke arah Pantai Atuh , ditempuh sekitar 50-60menitan , setiba di sana masih harus di tempuh dengan berjalan kaki lagi, jadi siapkan senter dan jangan lupa menggunakan celana panjang karena akan melalui semak semak dan rumput rumput kering .











Bana Cliff , jangan lupa memasukkan ini kedalam tujuan kalian, silahkan dilihat sendiri dari gambar nya, begitu indah dan tentunya masih jarang dikunjungi oleh banyak orang.





Sebenarnya masih ada beberapa tempat tempat indah lain nya yang belum kami datangi di sana, tetapi untuk saat ini hanya ini yang bisa di share dengan kalian.

Sekali lagi seperti judul diatas: ku kan kembali , mencoba explore tempat tempat lain nya yang belum sempat kami kunjungi.

Semoga bermanfaat dan selamat berpetualang di Nusa Penida.







28 February 2014

Orange vs Blue


Blue and orange are the strongest and most vibrant complementary colors because they sit on opposite sides of the color wheel. 
These pictures taken before the sunrise at our home :

sunrise 24 February 2014

sunrise 24 February 2014

sunrise 24 February 2014

sunrise 24 February 2014







27 February 2014

Best way to see Miami



Awal bulan Februari 2014 ini , saya berkesempatan menginjakkan kaki di negeri paman Sam.
Kota yang menjadi tujuan pertama adalah Miami. Udara sejuk dengan suhu 24derajat ini sangat sempurna buat saya, karena dengan begitu saya tidak membutuhkan jaket ataupun pakaian tebal lain nya, malah saya merasa seperti masih berada di Indonesia dengan cuaca seperti ini.



Hal yang paling sering saya lakukan untuk melihat atau mengenal tempat/kota yang saya kunjungi adalah dengan mengikuti tour yang sering dikenal dengan "Hop On,Hop Off Bus" .
Di program bus ini, anda dapat naik turun sesuka nya selama 1 X 24 jam ataupun sampai 48jam .
Tempat tempat yang di kunjugi pun hampir semua highlights dari kota Miami tersebut.



Saya memulai tour ini dari Bayfront Bayside-Miami,di sini terdapat 2 jalur untuk tour yang pertama yang di sebut : (Red line) dan yang kedua (Blue Line):

The stops included on (Red route)  adalah:
1. Holiday Inn 330 Biscayne Blvd
2. Intercontinental Hotel Biscayne between NE1st and East Flagler
3. Bayside Market Place 401 Biscayne Blvd
4. Washington & 5th Street 555 Washington Avenue
5. 7th Street and Ocean Drive 123 7th Street
6. Ocean Drive and 15th Ave 1455 Ocean Drive
7. Berkeley Shore Hotel 1610 Collins ave
8. Lincoln & Washington 1622 Washington ave
9. Lincoln Road Lincoln 320
10. Raleigh Hotel 1775 Collins Ave
11. CitySightseeing Ticket Center 2401 Collins Ave
12. Soho Beach Club 4385 Collins Ave
13. Lincoln Rd Mall 1622 Washington
14. Espanola Way 1454 Washington Ave
15. 5th & Alton Mall 500 Alton Road
16. Freedom Tower 600 Biscayne Blvd

The stops included on (Blue route)  adalah:
1. Holiday Inn 330 Biscayne Blvd
2. Vizcaya 3280 South Miami Ave
3. Bayshore Drive and Mary Street
4. Biltmore Hotel 1200 Anastasia Ave, Coral Gables
5. Venetian Pool 2701 De Soto Blvd. Coral Gables
6. Miracle Mile
7. Domino Park
8. Intercontinental Hotel Biscayne between NE1st and East Flagler


Selama perjalanan mereka akan menjelaskan sejarah kota Miami, Bangunan bangunan art Deco district & melewati banyak rumah yang dimiliki oleh selebriti, mereka juga akan menunjukkan daerah South beach yang terkenal itu, Coconut Grove & banyak lagi.













South Beach Miami

Art Deco District, South Beach - Miami

Art Deco District, South Beach - Miami

Art Deco District, South Beach - Miami

Art Deco District, South Beach - Miami

South beach Miami





Houses of celebrities





Oh iya, jangan lupa membawa topi,sunscreen dan kaca mata, akan sangat dibutuhkan apalagi anda selama tour akan duduk di area terbuka.